Sabtu, 23 Februari 2013

Refleksi Problem Utama Inovasi Pembelajaran (Matematika) pada PLPG dan Sertifikasi Guru

Dari paparan tentang “Problem Utama Inovasi Pembelajaran (Matematika) pada PLPG dan Sertifikasi Guru” dapat memberikan gambaran tentang pendidikan diIndonesia yang terkadang mengalami kesulitan untuk mengaplikasikan perubahan paradigma dari pembelajaran berpusat pada guru ke pembelajaran berpusat pada siswa. Karena dari kenyataan sebelumnya guru lebih banyak berpersepsi bahwa dialah gudang ilmu dan muridnya adalah gelas kosong yang harus diisi. Memang pada dasarnya, perubahan-perubahan dari yang biasa menjadi inovatif membutuhkan banyak perhatian, dukungan dan kerja keras untuk dapat mengerti keadaan sebenarnya dengan jalan memperluas pemikiran guru melalui kegiatan pusat latihan pendidikan guru dan pendidikan profesi guru. Hal inilah yang dapat dijadikan sebagai tempat evaluasi kegiatan belajar mengajar guru. Pertanyaan : kapan waktu yang tepat untuk mengadakan PLPG dan pendidikan profesi guru ? Terima kasih.

Tidak ada komentar: