Kamis, 25 April 2013

REFLEKSI ~ Elegi Ritual Ikhlas 25: Menggapai Diri

Dari Elegi Ritual Ikhlas 25: Menggapai Diri dapat diketahui bahwa manusia memiliki sudut pandang yang banyak terhadap dunia. Berbagai persepsi ada bahkan telah mendarah daging difikirannya. Apapun yang manusia fikiran tentang dunia maka dunia akan seperti apa yang difikirkan. Klasiknya, dunia itu berada didalam fikiran. Selain fikiran, manusia juga dikaruniai hati. Hati didalamnya terdapat perasaan yang merasakan apa yang ada didunia. Sama halnya fikiran, hati pun juga seperti fikiran. Sehingga dapat disimpulkan jika pada dasarnya dunia merupakan cerminan dari tingkah polah manusia. Meskipun pada halnya, manusia tidak selalu bisa menyadari bahwa apa yang difikirkan bahkan dirasakan tentang dunia itu akan menjadi sebuah kenyataan. Bahkan didalam fikiran dan hati merka terkadang terdapat kesombongan yang dapat menghapus semua amalan yang telah diperjuangkan. Oleh karena itu, sebaik-baiknya diri adalah yang selali berprasangka baik dan merendahkan hati.

Tidak ada komentar: